7 Destinasi Wisata di Hongkong yang Wajib Untuk Dikunjungi

Hongkong merupakan salah satu destinasi yang sering menjadi tujuan berlibur wisatawan karena menawarkan kombinasi keindahan alam, budaya dan kuliner yang menggoda selera. KeluargaSIP dapat memperoleh pengalaman dengan mengunjungi destinasi wisata di Hongkong yang menarik dikunjungi seperti kota Hongkong, Shenzen, Macau dan kota lainnya.

Dengan banyaknya destinasi wisata yang akan dikunjungi. Kali ini SIP Travel akan memberikan informasi terkait destinasi wisata di Hongkong yang menarik untuk dikunjungi. Penasaran apa saja tempatnya? Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

1. Victoria Peak

Destinasi wisata di Hongkong yang pertama dan menarik untuk KeluargaSIP kunjungi adalah Victoria Peak. Tempat ini merupakan tujuan wisata yang menawarkan pemandangan yang spektakuler, terutama saat sunset atau city light pada malam hari

Daya tarik utama di Victoria Peak yakni The Sky Terrace yang memberikan pengunjung pemandangan 360 derajat yang menakjubkan dari ketinggian. Dengan daya tarik yang ditawarkan, Victoria Peak ini dapat memberikan pengalaman berkesan bagi setiap pengunjung yang liburan ke HongKong.

2. Avenue of Star

Destinasi wisata di Hongkong selanjutnya yang menarik untuk KeluargaSIP kunjungi adalah Avenue of Stars. Destinasi ini merupakan jalanan terkenal di Hong Kong yang menjadi tempat ideal untuk menikmati pemandangan indah Pelabuhan Victoria dan kota Hongkong.

Selain itu, Avenue of Stars juga sering menjadi lokasi untuk berbagai acara dan pertunjukan seni. Oleh karena itu, Avenue Star menjadi destinasi yang tidak boleh dilewatkan bagi wisatawan yang mengunjungi Hong Kong.

3. Dongmen Street

Dongmen Pedestrian Street juga bisa menjadi salah satu rekomendasi destinasi wisata di Hongkong berikutny yang menarik untuk KeluargaSIP kunjungi. Tempat ini menjadi pilihan destinasi wisata yang populer di Shenzhen karena beragamnya pilihan kuliner dan belanja yang ditawarkan kepada pengunjun mulai dari pakaian, aksesoris, hingga souvenir.

Dengan suasana yang hidup dan beragamnya pilihan yang ditawarkan, Dongmen Pedestrian Street merupakan tempat yang sempurna untuk menikmati pengalaman berbelanja dan menjelajahi kuliner lokal, serta merasakan kehidupan malam yang dinamis di Shenzhen.

4. Former Residence Sun Yat Sen

Destinasi wisata di Hongkong berikutnya yang menarik untuk KeluargaSIP kunjungi Former Residence Sun Yat Sen, Bangunan ini terletak di Jalan Xiangshan No. 7, Shanghai dan memiliki nilai sejarah yang sangat penting karena pernah menjadi tempat tinggal bagi Sun Yat-sen yakni tokoh yang memimpin gerakan revolusi di Tiongkok.

Saat ini, Former Residence Sun Yat-sen telah diubah menjadi museum yang memamerkan artefak dan informasi tentang kehidupan dan kontribusi Sun Yat-sen dalam sejarah Tiongkok. Museum ini menjadi situs bersejarah yang penting dan menjadi daya tarik bagi wisatawan yang tertarik dengan sejarah dan budaya Tiongkok.

5. Gongbei Mall

Destinasi wisata di Hongkong lainnya yang menjadi pilihan menarik untuk KeluargaSIP kunjungi adalah Gongbei Underground Mal. Sebagai pusat perbelanjaan bawah tanah, Gongbei Underground menawarkan berbagai macam toko yang menyediakan barang-barang ritel dari berbagai merek terkenal dengan harga yang terjangkau.

KeluargaSIP dapat menemukan segala sesuatu disini, mulai dari pakaian, tas, aksesoris mewah hingga permainan terbaru. Dengan berbagai opsi belanja dan makanan, Gongbei Underground adalah tempat yang sempurna untuk pengalaman berbelanja yang menyenangkan dan memuaskan di Zhuhai.

6. Ruins of St Paul

Ruins of St. Paul juga menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik dikunjungi saat KeluargaSIP liburan ke Hongkong. Tempat ini berada terletak dekat dengan Mount Fortress dan Museum Makau yang terkenal serta menjadi daya tarik yang mempesona bagi para pengunjung hingga saat ini.

Ruins of St. Paul’s tidak hanya menarik bagi wisatawan sebagai objek wisata, tetapi juga memberikan pengalaman yang mendalam tentang sejarah dan kekayaan budaya Macao. Dengan keindahan dan kemegahannya, Ruins of St. Paul’s telah menjadi salah satu landmark paling ikonik di Macau, bahkan menjadi simbolik bagi kota tersebut.

7. A-Ma Temple

Destinasi wisata di Hongkong yang terakhir dan menarik untuk KeluargaSIP kunjungi adalah A-Ma Temple. Kuil A-Ma, yang terletak di Semenanjung Makau, merupakan destinasi yang menarik dengan sejarah yang kaya dan arsitektur yang megah. Kuil ini terdiri dari enam bagian utama, masing-masing menampilkan arsitektur klasik Tiongkok yang memukau.

Salah satu bagian yang popular di kuil ini adalah Aula Hongren, tempat patung Mazu, dewi laut yang sangat dihormati dalam kepercayaan Taoisme. Dengan kombinasi antara sejarah yang kaya dan arsitektur yang megah, Kuil A-Ma menjadi tempat yang sangat menarik untuk dikunjungi bagi para wisatawan yang tertarik dengan budaya dan warisan sejarah Tiongkok.

Penutup

Demikian informasi artikel terkait destinasi wisata di Hongkong yang menarik untuk KeluargaSIP kunjungi. Terima kasih karena sudah membaca artikel ini, semoga informasi yang telah diberikan dapat bermanfaat dan menambah wawasan KeluargaSIP.

Bagi KeluargaSIP yang ingin liburan ke Hongkong. Kalian bisa wujudkan rencana liburan kalian dengan menggunakan jasa dan layanan dari SIP Travel. Pastinya dengan menggunakan jasa kami, rencana liburan kalian akan lebih mengasyikan dan memberikan pengalaman yang berkesan.

More info dan reservation

Phone/Whatsapp : +62 811-9955-277

Website : www.siptravel.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terbaru

  • All Post
  • Akomodasi
  • Aktivitas
  • Atraksi
  • Budaya
  • Hotel
  • Indonesia
  • Informasi
  • Marketing
  • Pedia Indonesia
  • Pedia Internasional
  • Rekomendasi
  • RekomendaSIP Akomodasi
  • RekomendaSIP Kuliner
  • RekomendaSIP Liburan
  • SIPedia Destinasi
  • SIPedia Kuliner
  • Tips Liburan

© 2023 SIP TRAVEL