5 Larangan di Pulau Komodo yang Wajib Kalian Ketahui

Pulau Komodo merupakan salah satu pulau di Labuan Bajo yang menawarkan panorama alam yang menakjubkan, sehingga menjadi destinasi favorit bagi wisatawan yang datang. Namun sebelum KeluargaSIP mengunjungi pulau ini, kalian harus mengetahui larangan dan aturan yang wajib kalian patuhi ini agar perjalanan wisata berjalan dengan aman dan lancar.

Dengan banyaknya larangan dan aturan yang wajib dipatuhi oleh KeluargaSIP. Kali ini SIP Travel akan memberikan informasi terkait Larangan yang wajib dipatuhi saat berada di Pulau Komodo. Penasaran apa saja larangannya? Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

1. Larangan Memakai Pakaian Berwarna Merah

Larangan pertama yang bisa KeluargaSIP patuhi saat berada di Pulau Komodo adalah dilarang memakai pakaian berwarna merah. Komodo dianggap memiliki reaksi yang cepat dalam melihat dan merespons warna merah. Oleh karena itu, pakaian atau benda berwarna merah bisa dianggap sebagai sumber potensial ancaman atau gangguan bagi komodo.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diingin, sebaiknya KeluargaSIP memakai pakaian dengan warna yang tidak menarik perhatian, terutama warna merah. Pakaian berwarna netral seperti hijau tua, coklat, atau warna alam lainnya bisa KeluargaSIP gunakan agar dapat membantu mengurangi potensi ketertarikan dari komodo.

2. Larangan Mendekati Komodo

Larangan selanjutnya yang bisa KeluargaSIP patuhi saat berada di Pulau Komodo adalah Dilarang Mendekati Komodo dari Jarak Dekat. Untuk menjaga keamanan, KeluargaSIP, disarankan membatasi jarak dengan komodo sekitar 3-5 meter. Hal itu akan memberi cukup ruang bagi komodo untuk menjalankan perilakunya tanpa merasa terganggu atau terancam.

Selain itu, Sifat komodo yang terlihat diam tidak boleh dianggap remeh. Meskipun komodo terlihat diam dan tenang, mereka memiliki sifat seperti ular yang bisa menyerang tiba-tiba. Oleh karena itu, KeluargaSIP harus selalu menyadari bahwa komodo adalah hewan liar dan tetap memegang jarak yang aman. 

3. Larangan Mengayunkan Barang Bawaan

Mengayunkan barang bawaan juga menjadi salah satu hal yang dilarang Saat KeluargaSIP berada di Pulau Komodo. Jika KeluargaSIP membawa barang bawaan seperti tas selempang atau botol minum, sebaiknya jangan kalian ayunkan. Pasalnya gerakan tersebut dapat memicu insting komodo untuk mengejar atau menganggap barang tersebut sebagai mangsa. 

Oleh karena itu, KeluargaSIP disarankan untuk menyimpan botol minum atau barang bawaan kalian di dalam tas atau ransel. Hal Ini dapat membantu mengurangi risiko komodo merasa tertarik atau menganggap barang tersebut sebagai mangsanya.

4. Dilarang Berjalan Sendirian

Larangan berikutnya yang bisa KeluargaSIP patuhi saat berada di Pulau Komodo adalah Dilarang Berjalan Sendirian. KeluargaSIP perlu mengetahui fakta bahwa komodo memiliki sifat berdarah dingin, seperti ular. Oleh karena itu, kalian harus menunjukkan perlunya waspada selama mengunjungi Pulau komodo.

Bergabung dengan rombongan, bisa menjadi rekomendasi bijak yang bisa KeluargaSIP lakukan. Selain itu juga, KeluargaSIP juga harus dipandu oleh petugas atau ranger setempat. Dengan berjalan Bersama rombongan, hal ini dapat membantu mengurangi risiko serangan Komodo.

5. Wanita Haid Dilarang ke Pulau Komodo

Larangan terakhir yang bisa KeluargaSIP patuhi saat berada di Pulau Komodo adalah Wanita Haid Dilarang ke Pulau Komodo. Pasalnya komodo memiliki penciuman yang sangat sensitif terhadap aroma darah dan bisa mencium dari jarak puluhan meter. Aroma darah tersebut dapat memicu respon lapar pada Komodo.

Oleh karena itu, sebaiknya bagi wanita yang hendak ke Pulau Komodo, kalian bisa rencanakan kunjungan kalian agar tidak bertepatan dengan periode menstruasi. KeluargaSIP juga wajib memberi informasi kepada setempat tentang kondisi kesehatan seperti sedang haid atau memiliki luka basah. 

Penutup

Demikian informasi artikel terkait Larangan yang wajib KeluargaSIP patuhi saat berada di Pulau Komodo. Terima kasih karena sudah membaca artikel ini, semoga informasi yang telah diberikan dapat bermanfaat dan menambah wawasan KeluargaSIP.

Bagi KeluargaSIP yang ingin berlibur ke Pulau Komodo. Kalian bisa wujudkan rencana liburan kalian dengan menggunakan jasa dan layanan dari SIP Travel. Pastinya dengan menggunakan jasa kami, rencana liburan kalian akan lebih mengasyikan dan memberikan pengalaman yang berkesan.

More info dan reservation

Phone/Whatsapp : +62 819-7370-7001

Website : www.siptravel.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terbaru

  • All Post
  • Akomodasi
  • Aktivitas
  • Atraksi
  • Budaya
  • Hotel
  • Indonesia
  • Informasi
  • Marketing
  • Pedia Indonesia
  • Pedia Internasional
  • Rekomendasi
  • RekomendaSIP Akomodasi
  • RekomendaSIP Kuliner
  • RekomendaSIP Liburan
  • SIPedia Destinasi
  • SIPedia Kuliner
  • Tips Liburan

© 2023 SIP TRAVEL