Dubai merupakan salah satu destinasi wisata yang memiliki daya tarik dengan keindahan dan kemewahan arsitekturnya. Selain bangunannya yang megah dan mewah, hal menarik yang bisa KeluargaSIP jelajahi saat berada di Dubai adalah makanan khasnya.Jika KeluargaSIP mengunjungi berbagai destinasi wisata di Dubai, belum lengkap rasanya bila tak mencicipi makanan khasnya. Makanan khas Dubai menawarkan beragam citarasa yang unik dan otentik untuk menggugah selera kalian semua.
Dengan beragam citarasa kuliner yang dimilikinya, Kali ini SIP Travel ingin mengajak KeluargaSIP untuk menjelajahi makanan khas Dubai yang unik dan otentik. Penasaran apa saja makanannya? Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini.
1. Mencicipi Citarasa Makanan Khas Dubai, Shawarma
Makanan Khas Dubai yang pertama dan bisa KeluargaSIP cicipi saat berada disini adalah Shawarma. Hidangan ini memiliki bentuk yang mirip dengan kebab dan dipercaya bukan berasal dari Dubai tetapi dari Turki. Shawarma sendiri merupakan menu makanan yang terbuat dari daging domba yang diasap dan disajikan bersama sayuran, acar, kentang goreng dan saus bawang putih. KeluargaSIP bisa dengan mudah menemukan Shawarma, karena makanan khas Dubai ini sudah popular dan tersebar di Jazirah Arab. Hidangan ini juga biasanya disajikan dengan sepotong roti, sehingga sering dijadikan sebagai menu sarapan pagi.
2. Mencoba Makanan Khas Dubai Pizza Manousheh
Rekomendasi makanan khas Dubai lainnya yang juga bisa KeluargaSIP cicipi adalah Manousheh. Manousheh merupakan menu hidangan berupa pizza khas Dubai yang bisa menjadi pilihan tepat untuk menggugah selera dari KeluargaSIP. Manousheh sendiri terdiri dari adonan roti pipih yang terbentang, dengan tambahan taburan topping lezat seperti keju Akkawi, bumbu zaatar dan minyak zaitun diatasnya.
Biasanya masyarakat Dubai menyantap Manousheh ini dengan tambahan selai manis dan daging domba cincang, sehingga citarasa yang dihasilkan kaya akan rempah khas Timur Tengah. Bagi KeluargaSIP yang ngin mencicipi hidangan ini, kalian bisa menemukannya di beberapa toko roti yang terdapat di Dubai.
3. Menikmati Hidangan Telur Dadar, Baleelat
Baleelat merupakan salah satu makanan khas Dubai yang memadukan antara rasa manis dan asin dalam satu hidangan. Makanan ini merupakan terbuat dari telur dadar dan bihun yang ditambahkan beragam bumbu rempah seperti kayu manis, kunyit, gula, dan kapulaga sehingga cita rasa yang dihasilkan kaya akan bumbu rempah-rempah. Selain itu juga, biasanya juga disajikan kacang garbanzo dan kacang hitam untuk dijadikan sebagai kondimen tambahan untuk menemani Baleelat.
Baleelat ini seringkali dijadikan sebagai bagian dari menu buka puasa di Bulan Ramadhan dan perayaan Idul Fitri di Uni Emirat Arab. Makanan ini juga bisa disajikan sebagai menu sarapan atau makanan penutup. Sebagai menu sarapan, Baleelat ini akan disajikan dalam keadaan hangat. Sedangkan ketika dijadikan sebagai makanan penutup, Baleelat akan disajikan dalam keadaan dingin.
4. Cicipi Manisnya Luqaimat
Rekomendasi makanan khas Dubai selanjutnya yang juga bisa KeluargaSIP cicipi adalah Luqaimat. Penamaan dari makanan ini berasal dari Bahasa Arab yakni “Luqma” yang memiliki arti gigitan. Luqaimat ini menjadi salah satu makanan populer di Dubai karena seringkali dimunculkan di berbagai acara-acara khusus atau event kebudayaan di Uni Emirat Arab. Hidangan ini termasuk kedalam pastry dengan memiliki bentuk seperti bola yang akan meleleh di mulut ketika KeluargaSIP gigit.
Luqaimat sendiri terbuat dari bahan-bahan seperti tepung, susu, biji wijen, kunyit, garam dan ragi yang dicampur menjadi sebuah adonan. Campuran adonan tersebut kemudian di goreng dan dicelupkan kedalam sirup untuk menambahkan rasa manis dari Luqaimat ini. Untuk menambahkan variasi rasa, Luqaimat ini dapat dilumuri dengan saus coklat dan caramel atau diisi juga oleh madu di dalamnya. Sehingga rasa yang ditawarkan semakin beragam dan lezat tentunya.
5. Mencoba Bubur Unik Khas Dubai, Al-Harees
Al-Harees merupakan salah satu makanan khas Dubai lainnya yang juga bisa menjadi rekomendasi bagi KeluargaSIP. Al-harees sendiri merupakan menu hidangan yang terbuat dari campuran gandum, daging dan tambahan sedikit garam di dalamnya. Campuran gandum, daging, dan garam tersebut akan dimasak hingga memiliki tekstur yang halus, kemudian akan dipanggang selama beberapa jam menggunakan api kecil. Hasil dari pemanggangan tersebut, membuat Al-Harees ini memiliki tekstur seperti adonan bubur yang kental. Hidangan ini biasanya disajikan dengan taburan kacang diatasnya dan seringkali ditemukan di Bulan Ramadhan, Idul Fitri serta acara pernikahan.
6. Menikmati Perkedel Khas Dubai, Falafel
Makanan khas Dubai yang terakhir dan bisa menjadi rekomendasi untuk KeluargaSIP cicipi adalah Falafel. Falafel merupakan hidangan tradisional dari timur tengah yang menjadi salah satu hidangan populer yang disukai oleh wisatawan yang berkunjung ke Dubai. Makanan ini merupakan adonan bola-bola yang terbuat dari kacang fava dan chickpea.
Jika di Indonesia, falafel sendiri mirip dengan perkedel karena disajikan dengan sayuran dan kentang rebus atau goreng. Makanan khas Dubai ini biasanya disajikan bersama dengan roti dan memiliki rasa lezat dengan tekstur yang renyah dan crispy. Bagi KeluargaSIP yang tertarik mencicipi hidangan ini, Kalian bisa menemukannya di beberapa restoran yang terdapat di Kota Dubai.
Dari artikel yang telah dibahas ini, dapat disimpulkan bahwa Dubai memiliki beragam kekayaan kuliner khas yang merupakan perpaduan antara kuliner khas eropa dan asia. Setiap makanan khas Dubai ini tersebut memiliki citarasa yang unik dan otentik, sehingga dapat menjadi sebuah daya tarik wisata bagi wisatawan yang datang.
Terima kasih karena sudah membaca artikel ini, semoga informasi yang telah diberikan dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda tentang beragam kekayaan kuliner yang terdapat di Dubai.