Study Tour ke Malaysia? Ikuti Paket Tour Dari SIP Travel ini

Malaysia merupakan pilihan negara yang bisa dijadikan sebagai destinasi study tour karena menawarkan perpaduan wisata alam dan edukasi yang menarik. Bagi KeluargaSIP yang ingin Study Tour ke Malaysia, kalian bisa mengikuti Paket Study Immersion Project dari SIP Travel untuk memperoleh pengalaman mengunjungi beberapa destinasi edukasi yang ada di Malaysia

Dengan banyaknya destinasi wisata yang akan dikunjungi. Kali ini SIP Travel akan memberikan informasi terkait destinasi wisata mana saja yang terdapat di Paket Study Immersion Project dari SIP Travel. Penasaran apa saja tempatnya? Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

1. Batu Cave Kuala Lumpur

Destinasi pertama yang terdapat di Paket Study Tour ke Malaysia dari SIP Travel adalah Batu Caves. Destinasi wisata populer Malaysia INI terletak sekitar 13 kilometer dari Kuala Lumpur dan memiliki daya tarik dari adanya kuil Kuil Sri Subramaniar, yang menampilkan patung Dewa Murugan dengan tinggi mencapai 42,7 meter.

Selain kuil Hindu yang terkenal, tempat ini juga menawarkan museum budaya dan galeri seni yang memamerkan seni serta kerajinan tangan tradisional India. Setiap tahun, diadakan juga perayaan Thaipusam yang menjadi daya tarik utama karena menyajikan pengalaman spiritual yang unik dan meriah bagi para peserta dan pengunjung.

2. Genting Highland

Destinasi berikutnya yang terdapat di Paket Study Tour ke Malaysia dari SIP Travel adalah Genting Highland. Destinasi ini cukup populer di Malaysia dan memiliki beragam daya tarik wisata, salah satunya adalah memiliki kawasan indoor theme park yang bisa KeluargaSIP kunjungi yakni Skytropolis Indoor Theme Park.

Meskipun berada di dalam ruangan, Skytropolis Indoor Theme Park ini memiliki lebih dari 20 wahana yang sangat seru dan menyenangkan. Destinasi ini menawarkan pengalaman wisata yang menyenangkan dan beragam untuk semua jenis pengunjung, sehingga dapat dianggap sebagai destinasi wisata keluarga yang lengkap untuk menghabiskan akhir pekan.

3. Putrajaya

Putrajaya juga menjadi destinasi lainnya yang terdapat di Paket Study Tour ke Malaysia dari SIP Travel. Destinasi ini menawarkan kesempatan bagi KeluargaSIP untuk mempelajari sistem pemerintahan Malaysia dan mengagumi seni arsitektur bangunan melalui tur berpemandu ke gedung-gedung pemerintahan

Disini juga terdapat Taman Botani untuk mempelajari spesies tumbuhan dan teknik konservasi serta beragam masjid megah untuk mempelajari seni arsitektur Islam dan perannya dalam budaya Malaysia. Putrajaya menawarkan perpaduan antara pendidikan, arsitektur, dan lingkungan yang menjadikannya sebagai destinasi edukasi untuk Study Tour

4. Istana Negara Kuala Lumpur

Destinasi selanjutnya yang terdapat di Paket Study Tour ke Malaysia dari SIP Travel adalah Istana Negara atau The King’s Palace. Destinasi ini merupakan kediaman resmi raja Malaysia yang menawarkan pesona arsitektur bangunan yang megah. Daya tarik utama dari Istana Negara Kuala Lumpur ini adalah pergantian pasukan penjaga, yang mengenakan pakaian tradisional khas Melayu

Acara ini menjadi salah satu atraksi yang sangat dinantikan oleh para wisatawan, karena terjadi setiap dua jam sekali. Dengan menawarkan daya tarik dan atraksi wisata yang menarik tersebut, membuat Istana Negara ini menjadi rekomendasi destinasi dalam Paket 3 Negara SIP Travel yang menarik untuk KeluargaSIP kunjungi.

5. Universiti Malaya

Universiti Malaya juga menjadi destinasi lainnya yang terdapat di Paket Study Tour ke Malaysia dari SIP Travel. Kampus ini berlokasi di Pusat Kota Kuala Lumpur dan secara konsisten menempati posisi tinggi dalam peringkat universitas dunia. Dengan berbagai fakultas unggulan seperti Kedokteran, Teknik, Hukum, dan Fakultas lainnya.

Kampus ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas modern untuk menunjang program pendidikan seperti laboratorium, perpustakaan, pusat olahraga kesehatan, dan asrama mahasiswa. Dengan reputasi akademik dan fasilitas yang modern, Universiti Malaya menjadi pilihan utama bagi mahasiswa yang mencari pendidikan berkualitas di Malaysia

6. Universiti Kebangsaan Malaysia

Destinasi berikutnya yang terdapat di Paket Study Tour ke Malaysia dari SIP Travel adalah Universiti Kebangsaan Malaysia. Kampus ini terletak di Selangor dan Kuala Lumpur serta dikenal secara luas sebagai pusat pendidikan yang unggul dan masuk dalam 150 besar universitas terbaik dunia.

Kampus ini menawarkan berbagai program studi di berbagai bidang, mulai dari ilmu alam, teknologi, kedokteran, ilmu sosial, hingga humaniora. Selain itu, Kampus ini juga telah dilengkapi dengan laboratorium modern, perpustakaan, pusat penelitian, serta fasilitas olahraga dan rekreasi untuk menunjang program pendidikan bagi para mahasiswa.

7. KLCC

Destinasi wisata terakhir yang terdapat di paket study tour ke Malaysia dari SIP Travel Adalah KLCC. Destinasi ini merupakan simbol modernitas dan perkembangan pesat Malaysia. Dengan mengunjungi gedung pencakar langit Petronas Twin Towers, KeluargaSIP dapat belajar tentang arsitektur modern, teknologi, dan inovasi.

Di dalam KLCC terdapat beberapa tempat edukasi seperti galeri petronas yang menampilkan berbagai artefak dan informasi tentang sejarah dan budaya Malaysia. Selain itu terdapat juga Petrosains, dimana KeluargaSIP dapat menjelajahi berbagai cabang ilmu pengetahuan seperti fisika, kimia, dan biologi dengan cara yang menyenangkan.

Penutup

Demikian informasi artikel terkait destinasi wisata mana saja yang terdapat di Paket Study Immersion Project dari SIP Travel. Terima kasih karena sudah membaca artikel ini, semoga informasi yang telah diberikan dapat bermanfaat dan menambah wawasan KeluargaSIP.

Bagi KeluargaSIP yang ingin study tour ke Malaysia. Kalian bisa wujudkan rencana liburan kalian dengan menggunakan jasa dan layanan dari SIP Travel. Pastinya dengan menggunakan jasa kami, rencana liburan kalian akan lebih mengasyikan dan memberikan pengalaman yang berkesan.

More info dan reservation

Phone/Whatsapp : +62 811-9955-277

Website : www.siptravel.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terbaru

  • All Post
  • Akomodasi
  • Aktivitas
  • Atraksi
  • Budaya
  • Hotel
  • Indonesia
  • Informasi
  • Marketing
  • Pedia Indonesia
  • Pedia Internasional
  • Rekomendasi
  • RekomendaSIP Akomodasi
  • RekomendaSIP Kuliner
  • RekomendaSIP Liburan
  • SIPedia Destinasi
  • SIPedia Kuliner
  • Tips Liburan

© 2023 SIP TRAVEL