Tips Penting Untuk Hemat Biaya Hidup Saat Kuliah di Malaysia

Kuliah di Malaysia bisa menjadi salah satu pilihan yang cocok bagi para pelajar yang memiliki impian untuk melanjutkan pendidikan ke luar negeri khususnya di Asia Tenggara. Selain program dan fasilitas pendidikannya yang berkualitas, biaya hidup yang hemat juga menjadi salah satu faktor mengapa Malaysia  cocok untuk dijadikan pilihan untuk berkuliah.

Jika KeluargaSIP berencana kuliah di Negeri Jiran. Terdapat beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menghemat biaya hidup selama disana. Penasaran apa saja? Simak pembahasannya dibawah ini.

1. Tinggal di Asrama Kampus

Tips hemat biaya saat kuliah di Malaysia yang pertama dan bisa KeluargaSIP coba adalah tinggal di asrama kampus. Hal ini dikarenakan, asrama kampus biasanya menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan tempat tinggal di luar kampus seperti rumah kost atau apartemen yang berada di kota besar seperti Kuala Lumpur.

Selain itu asrama mahasiswa biasanya juga berada di dalam lingkunan kampus, sehingga dapat mengurangi biaya transportasi karena akses yang mudah ke ruang kelas dan fasilitas kampus. Ditambah dengan beberapa asrama kampus yang sudah termasuk biaya seperti listrik, air, dan Wifi, sehingga tidak ada biaya tambahan yang harus dikeluarkan.

2. Memasak Makanan Sendiri

Tips hemat biaya saat kuliah di Malaysia selanjutnya yang bisa KeluargaSIP coba adalah memasak makanan sendiri. Pastikan KeluargaSIP memiliki peralatan memasak dan makan yang lengkap seperti panci, wajan, pisau, talenan dan peralatan lainnya agar bisa memasak berbagai macam menu dengan mudah.

Selain itu, pastikan KeluargaSIP membeli bahan makanan di pasar tradisional karena biasanya menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan dengan supermarket. Dengan memasak sendiri, kalian bisa menghemat banyak uang dibandingkan dengan makan di luar setiap hari.

3. Belanja Kebutuhan di Pasar Tradisional

Belanja Kebutuhan di Pasar Tradisional juga bisa menjadi tips hemat biaya saat kuliah di Malaysia lainnya yang bisa KeluargaSIP coba. Hal ini dikarenakan, pasar tradisional biasanya menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan dengan supermarket. Selain itu, kalian juga bisa menemukan bahan-bahan segar dengan kualitas yang baik

Untuk lebih menghemat biaya, KeluargaSIP juga bisa bisa menawar harga di pasar tradisional, yang memungkinkan untuk mendapatkan barang dengan harga lebih murah jika berbelanja dalam jumlah besar. Dengan belanja di pasar tradisional, kalian dapat mengelola anggaran hidup selama kuliah di Malaysia dengan lebih efisien.

4. Gunakan Transportasi Umum

Tips hemat biaya saat kuliah di Malaysia selanjutnya yang bisa KeluargaSIP coba adalah menggunakan transportasi umum. Transportasi umum di Malaysia, seperti bus, kereta LRT, MRT, dan Monorail, menawarkan tarif yang jauh lebih murah dibandingkan menggunakan kendaraan pribadi atau layanan taksi. 

Selain itu, para mahasiswa bisa memanfaatkan kartu MyRapid yang memberikan diskon khusus untuk perjalanan menggunakan transportasi umum. Oleh karena itu, menggunakan transportasi umum tidak hanya membantu menghemat biaya hidup, tetapi juga lebih ramah lingkungan dan terhindar oleh kemacetan lalu lintas.

5. Manfaatkan Diskon Mahasiswa

Tips hemat biaya saat kuliah di Malaysia yang terakhir dan bisa KeluargaSIP coba adalah manfaatkan diskon mahasiswa. Di Kuala Lumpur, mahasiswa bisa mendapatkan diskon layanan transportasi seperti MRT, LRT, dan bus dengan mendaftarkan kartu transportasi pelajar (MyRapid) untuk memperoleh diskon harga

Selain itu, manfaatkan juga Kartu Identitas Mahasiswa Internasional (ISIC) karena banyak toko, restoran, dan pusat hiburan yang menawarkan diskon untuk pemegang kartu ini. Dengan memanfaatkan berbagai jenis diskon ini, mahasiswa di Malaysia bisa secara signifikan mengurangi biaya hidup selama kuliah di Malaysia

Penutup

Demikian informasi artikel terkait tips hemat biaya saat kuliah di Malaysia yang bisa KeluargaSIP ketahui. Terima kasih karena sudah membaca artikel ini, semoga informasi yang telah diberikan dapat bermanfaat dan menambah wawasan KeluargaSIP.

Bagi KeluargaSIP yang tertarik kuliah di Malaysia. Kalian bisa wujudkan rencana liburan kalian dengan menggunakan jasa dan layanan dari SIP Travel. Pastinya dengan menggunakan jasa kami, rencana liburan kalian akan lebih mengasyikan dan memberikan pengalaman yang berkesan.

More info dan reservation

Phone/Whatsapp : +62 811-9955-277

Website : www.siptravel.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terbaru

  • All Post
  • Akomodasi
  • Aktivitas
  • Atraksi
  • Budaya
  • Hotel
  • Indonesia
  • Informasi
  • Marketing
  • Pedia Indonesia
  • Pedia Internasional
  • Rekomendasi
  • RekomendaSIP Akomodasi
  • RekomendaSIP Kuliner
  • RekomendaSIP Liburan
  • SIPedia Destinasi
  • SIPedia Kuliner
  • Tips Liburan

© 2023 SIP TRAVEL